HOPE CAFE DI BANDUNG

Hope Café bergaya interior modern-tropik...dirancang sebagai tempat setengah terbuka yang berkesan hangat dan nyaman dengan sofa-sofa berukuran ekstra besar, ruang theater kecil dan perpustakaan. Pelanggan kami dapat menikmati waktu mereka dalam suasana yang menenangkan, membaca buku, menonton pertandingan olah raga atau film di layar lebar. Wi-Fi Internet gratis juga tersedia.
Hope Café terletak di bagian Utara kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Dengan secara eksklusif menyediakan kopi LAVAZZA dari Italia, kami ingin memberikan pengalaman mengopi yang sesungguhnya...

Dikenal sebelumnya dengan nama 'The Daily Caffeine', kafe espresso ’kelas berat’ di kota ini, Hope Café menjelma dengan citra yang lebih lembut dengan filosofi baru. Kami ingin mengajak masyarakat untuk menikmati kopi Italia yang sebenarnya dengan harga yang terjangkau. Bagaimana pun juga ada beberapa hal yang tidak akan pernah berubah dari kami, seperti hasrat kami terhadap kopi terbaik dan pengejaran kami yang tiada henti terhadap aroma kopi yang sempurna :)



HAL-HAL KECIL YANG KAMI LAKUKAN BAGI INDONESIA

Kontribusi kecil yang kami lakukan bagi masyarakat; di Hope Café, kami tidak ingin mengikuti jejak dari banyak perusahaan yang melakukan tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility) setelah mereka bertumbuh cukup besar, tetapi kami memilih untuk terlibat sejak awal dengan progam kecil keterlibatan sosial (Corporate Social Involvement) kami:

Mengapa HOPE?
Kata ‘HOPE’ tidak hanya berarti ‘HARAPAN’ secara harafiah. Kata tersebut juga merupakan sebuah singkatan dari ‘Help Others and Protect the Environment’. Tentu saja, kami juga memiliki ‘harapan’ bahwa dalam setiap hal yang kami kerjakan dapat berhasil. Tetapi lebih dari itu, kami ingin menjadi sebuah perusahaan yang dapat ‘menolong sesama’ (Help Others) dalam setiap hal yang dapat kami lakukan berdasarkan keahlian yang kami miliki, seperti program pelatihan Barista untuk lulusan sekolah menengah atas yang tidak dapat melanjutkan pendidikan atau juga untuk anak-anak dari panti asuhan. Kami sangat percaya bahwa setiap orang berhak untuk hidup lebih baik dengan usaha sendiri, oleh karena itu kami ingin perusahaan kami dapat membimbing mereka yang ingin maju dengan menjadikan perusahaan kami sebagai batu loncatan. Kami ingin melatih mereka untuk menjadi barista professional dan melatih mereka dasar-dasar manajemen industri jasa makanan dan minuman. Mereka yang ‘lulus’ dapat memilih bekerja pada kami atau kafe-kafe lainnya.
Kami juga ingin menjadi perusahaan yang turut serta untuk ‘menjaga lingkungan’ (Protect the Environment). Kami mencoba semampu kami untuk tidak menggunakan bahan-bahan yang tidak dapat di daur ulang seperti plastik. Oleh karena itu kami tidak terlalu ‘senang’ menjual produk untuk dibawa pulang karena berarti kami harus menggunakan wadah yang tidak dapat di daur ulang. Selain itu kami juga menggunakan ampas kopi yang dihasilkan sebagai pupuk organik, dimulai untuk halaman kami sendiri.
Lebih jauh lagi, kami akan menyisihkan sebagian kecil dari hasil penjualan untuk didonasikan langsung kepada beberapa yayasan sosial pilihan kami dan juga untuk donasi bagi program pemulihan akibat bencana alam.
Dengan bangga dapat kami katakan bahwa setiap pelanggan yang menikmati kopi di tempat kami berarti juga turut berpartisipasi dalam menolong sesama yang membutuhkan.
Jadi atas nama mereka yang membutuhkan, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pelanggan kami!

Mengapa LAVAZZA?
Pertama, kami memang menyukai rasa dan aromanya, begitu pula sebagian besar dari pelanggan kami, penduduk lokal maupun pekerja ahli dari luar negeri. Aroma yang istimewa, keasaman yang ideal, ‘crema’ yang sempurna, dan sebagainya. Bagaimana mungkin kami menawarkan sesuatu yang tidak kami ‘percaya’ sendiri?
Kedua, kepopuleran Lavazza di Italia. Kami ingin memberikan pengalaman mengopi a la Italia yang sesungguhnya kepada para pelanggan. Apa yang dapat membantu kami mencapainya selain daripada menyediakan kopi yang paling terkenal dari negara asalnya, setuju?
Perusahaan Luigi Lavazza S.p.a. Italia melaporkan bahwa 16 juta dari 20 juta (80%) keluarga yang membeli kopi di Italia memilih kopi LAVAZZA.
Ketiga, sejarah panjang dan warisannya. Lavazza S.p.a. berawal sejak tahun 1895 pada sebuah toko kecil di Turin, bagian utara Italia. Tahun 1927 toko kecil tadi menjadi Luigi Lavazza S.p.a.. Saat ini, sebagai kopi favorit di Italia, Lavazza adalah pemimpin dalam hal penjualan dan kualitas. Selain itu juga Lavazza dikenal di seluruh dunia sebagai lambang dari kopi Italia. Jadi lebih dari sekedar secangkir kopi, sesungguhnya kami menjual sejarah dan warisan Lavazza.
Keempat, yang paling penting adalah komitmen kami untuk mendukung petani kopi lokal. Apa? Oke, memang benar kopi Lavazza diproses dan dikemas di Italia, tetapi kami mendapatkan jaminan tertulis dari Luigi Lavazza S.p.a. bahwa campuran biji kopi yang kami gunakan mengandung biji kopi dari Indonesia. Kami tidak mendapatkan jaminan yang sama dari perusahaan lain.







































Tidak ada komentar: